Iklan Atas dujaa.com

5 Cara Cepat Diterima / Approve Monetize Youtube Terbaru
4/ 5 stars - "5 Cara Cepat Diterima / Approve Monetize Youtube Terbaru" Dujaa.com ,  Cara Cepat Diterima / Approve Monetize Youtube Terbaru - Diterima / Approve monetisasi sebagai program partner Youtube adalah h...

5 Cara Cepat Diterima / Approve Monetize Youtube Terbaru

Mas Duja
Dujaa.comCara Cepat Diterima / Approve Monetize Youtube Terbaru - Diterima / Approve monetisasi sebagai program partner Youtube adalah hal yang sangat dinginkan oleh para youtuber. Karena dengan diterima menjadi partner Youtube kita dapat menghasilkan uang dari video yang kita upload ke Youtube.

Approve Monetize youtube sekarang ini tergolong susah - susah gampang. Hal ini disebabkan karena ada syarat ketentuan minimal channel youtube bisa diajukan monetesisai. Seperti yang sudah bahas pada artikel sebelumnya. Baca Juga :  Cara Cepat Memenuhi Persyaratan Monetize Youtube Legal Terbaru

5 Cara Cepat Diterima / Approve Monetize Youtube Terbaru

Pada kenyataan saat ini banyak sekali channel youtube yang sudah memenuhi syarat minimal pengajuan monetize, tapi tak kunjung ada kabar apakah diterima atau ditolak. Jadi disinilah letak kesulitan yang sebenarnya. Pada tahap ini kita benar - benar diuji kesabaran kita karena proses peninjauan bisa mencapai berbulan - bulan.

Sudah capek - capek bikin video tapi tak kunjung di approve monetize Youtube


Hal ini banyak terjadi pada youtuber pemula bahkan juga pemain lama merasakannya. Karena sejak ada aturan baru semua channel mengalami review ulang. Akhirnya ada chanel lama yang terkena Dismonetize.

Akhirnya tak jarang yang menjual channelnya karena bosan nunggu dan capek bikin video tapi tidak ada hasil yang didapatkan.

Ya bagus sih kan sudah tahu cara mencapai syarat minimal pengajuan monetize. Nah anda bisa buat channel lagi jika sudah mencapai batas minimal anda bisa jual lagi channelnya. Lumayan jika harga channel Youtbe satunya 400 Ribu. Kalau anda punya 10 Channel udah 4 Juta .

Tapi bagi yang tetap semangat ingin mendapatkan penghasilan tetap dari youtube maka teruslah berusaha. Karena disini saya akan memberikan tips Cara Cepat Diterima / Approve Monetize Youtube Terbaru.

Tips yang saya berikan ini berdasarkan pengalaman peribadi dan dari guru - guru yang mengajari saya. Jadi anda bisa menirunya dan mengambil ilmunya kemudian anda terapkan pada channel anda.

Baiklah langsung saja simak beberapa tips agar cepat diterima Approve Monetize Youtube.

Cara Cepat Diterima / Approve Monetize Youtube Terbaru

1. Konten Original (Bukan Reupload)

Konten original ini menjadi pondasi penting pada channel anda. Karena channel yang berkualitas adalah terletak pada isi / kontennya. Konten original adalah video milik anda sendiri tidak mengambil video orang lain lalu anda upload kembali.

Kenapa harus konten original ?

Wajib bagi anda yang baru memulai menjadi Youtuber untuk membuat konten original. Karena youtube senang dengan konten original ketimbang video hasil reupload. Jika anda memaksakan membuat konten reupload pasti channel anda ditolak dengan alasan Konten Berulang.

Maka dari buatlah konten original yang unik dan beda dari lainnya. Youtube tahu mana konten ori dan mana konten plagiat/reupload.

2. Konsisten

Upload video rutin setiap 3 hari sekali atau 1 minggu 4 video merupakan wujud dari Konsisten. Jadi anda wajib mengupdate video di channel anda jangan sampai channel anda kosong tidak ada aktivitas apapun.

Mengapa harus konsisten ?

Karena dengan konsisten Youtube akan mendeteksi bahwa channel benar - benar aktif dan menandakan pemiliki channel benar - benar serius membangun channel Youtube.

Hal ini merupakan poin plus terhdap channel kita karena semudah - mudahnya membuat channel, Youtube adalah perusahaan besar dan pasti ingin partnernya serius dan bersungguh - sunguh.

3. Hindari Konten Berhak Cipta

Konten memiliki Copyright atau Hak Cipta wajib kita hindari jika ingin cepat diterima monetize youtube. Biasanya Hakcipta ini bersumber dari audio musik dan video itu sendiri. Jadi usahakan jangan sembarangan mengambil dan memasang musik pada video anda.

Jadi jika anda ingin menyisipkan backsoud musik maka ambilah musik yang tidak memiliki Hak Cipta. Anda bisa mencari audio musik dari Creative Common yang sudah disediakan oleh Youtube atau sumber lainnya yang menyediakan free musik Creative Common.


4. Tampakkan Wajah Sendiri di Video Youtube

Cara ini memangg tergolong unik tetapi terbukti nyata bisa membuat proses review cepat. Bisa kita lihat contohnya channel yang kontennya review makanan, review tempat wisata pasti sudah muncul iklannya.

Nah hal ini dapat kita ambil ilmunya dengan menyisipkan wajah kiti sendiri bisa diawal video atau akhir video. Meskipun niche channel kita tutorial, kita tetap bisa menyisipkan video wajah kita. Misalnya dalam pembukaan video, kita dapat menyisipkan video narasi tentang apa yang akan anda bahas pada video tersebut.

Jadi hal ini bermaksud untuk menambah kepercayaan Youtube kepada channel kita. Karena benar - benar dimiliki dan berusaha menyajikan konten berkualitas baik tentunya original.


5. Taati Peraturan Youtube

Menaati peraturan Youtube sudah semestinya kita lakukan. Peraturan - peraturan yang telah dibuat sebagai kebijakan youtube jangan sampai dilanggar. Karena dapat menyebabkan channel kita diabaikan dan lebih parahnya channel di Banned Permanen.


Itulah 5 Cara Cepat Diterima / Approve Monetize Youtube Terbaru. Silahkan masukan ke mindset agar anda semakin semangat dan yakin bisa sukses menjadi seorang Youtuber. Jangan lupa berdoa karena usaha harus disertai dengan doa.

Tips yang saya sebutkan diatas berdasarkan pengalaman saya sendiri dan dari guru - guru yang mengajari saya. Jadi silahkan mau anda percaya atau tidak itu terserah anda. Karena tujuan saya hanya berbagi pengalaman dan ilmu yang saya miliki.

Saya hanya menganjurkan dan membantu anda yang sedang belajar menjadi youtuber. Jika memang tidak memberikan efek pada channel anda, saya mohon maaf. Tetapi jika tips yang saya berikan memang bekerja dengan baik, saya sangat senang bisa membantu anda.

Demikianlah pembahasan tentang 5 Cara Cepat Diterima / Approve Monetize Youtube Terbaru. Semoga ilmu yang saya bagikan ini bermanfaat bagi anda. Jangan lupa share artikel ini agar lebih bermanfaat lagi. Terima Kasih.

Post Terbaru dujaa.com

Lihat semua

Populer Minggu ini dujaa.com